Kebanyakan ikan memiliki bentuk tubuh streamline dimana tubuh bagian anterior dan posterior mengerucut dan bila dilihat secara transversal, penampang tubuh seperti tetesan air. Penampang tubuh tersebut akan memberikan kemudahan ikan dalam menembus air sebagai media hidup. Bentuk tubuh tersebut biasanya dikatakan sebagai bentuk tubuh ideal (fusiform).
Bentuk tubuh pada setiap ikan sangat dipengaruhi oleh sistem rangka, sistem otot, dan habitat dimana ikan tersebut hidup. Oleh karena itu beberapa spesies ikan mengalami perubahan bentuk tubuh secara berangsur angsur mulai dari larva hingga dewasa, sehingga bentuk tubuhnya menyerupai induknya. Namun ada juga spesies ikan lainnya yang selama perkembangannya tidak mengalami perubahan bentuk yang tidak berarti.
Secara umum bentuk tubuh ikan dibagi 2, yaitu :
1. Simetrik Bilateral
yaitu ikan yang apabila tubuh di belah dua secara membujur/memanjang tubuh mulai dari pertengahan ujung kepala sampai ekor akan menghasilkan dua belahan tubuh yang serupa. Bentuk tubuh seperti ini banyak dimiliki semua jenis ikan. Contohnya : ikan mujair (Orecrhomis mossambicus), ikan kerapu (Epinephelus pachyceniru) dan lain- lain.
2. Non Simetrik Bilateral
yaitu apabila ikan di belah dua secara membujur/memanjang maka belahan tubuh sebelah kanan tidak mencerminkan/tidak sama dengan belahan sebelah kiri. Contohnya : ikan sebelah (Psettodes erumeri) dan ikan lidah (Cynoglossus lingua).
Bentuk – bentuk tubuh ikan dapat di kelompokkan menjadi :
1. Bentuk Pipih
a.) Compressed
Ikan yang bertubuh pipih atau dengan kata lain lebar tubuh jauh lebih kecil dibanding tinggi tubuh dan panjang tubuh. Contohnya : ikan tambakan (Helestoma temmineki), ikan nila (Oreocromis niloticus), ikan mujair (Orecromis mossambicus, ikan bawal(Colossoma macropomum), ikan pepetek(Leioghnatus dussumieri)
b.depressed
ikan sebelah (Engyprosopon sp), ikan lidah (Cynoglossus lingua)
2. Bentuk Bola
Ikan dengan bentuk tubuh seperti ini apabila sedang mengembang maka bentuk tubuhnya akan menyerupai bola. Contohnya : ikan Buntal (diodon hystrix), ikan buntal batu (Ostraction nasus), ikan jebong (Abalistes stellaris).
3. Bentuk Kotak
Ikan seperti ini bentuk tubuhnya menyerupai kotak. Contohnya : Whitedotted Boxfish, yaitu ikan laut yang hidup di perairan pasifik, hindia dan samudra pasifik.
4. Bentuk Panah
Tubuh ikan seperti anak panah, kepalanya lancip/meruncing , badan memanjang ke belakang dengan bentuk yang hampir seimbang dan ekor bercagak. Contohnya : ikan Alu-alu (Sphyraena jello), ikan kelah (Tor khudree), ikan kuniran (Upeneus vittatis).
5. Bentuk Ular
Tubuh ikan berbentuk bulat memanjang seperti ular dengan ukuran panjang tubuh dapat mencapai 20 kali tingginya. Contohnya : Belut (Monopterus albus), ikan sidat (Anguilla bicolor), Myrichthys breviceps.
6. Bentuk kepala picak dan badan pipih
Ikan ini bentuk kepalanya hampir pipih mendatar secara horizontal dan badannya berbentuk compressed. Contohnya : ikan limbat (Clarias nieuhofii)ikan lele lokal (Clarias batrachus), ikan lele dumbo (Clarias gariepinus).
7. Bentuk Cerutu
Tinggi ikan hampir sama dengan lebarnya dan kedua ujungnya hampir meruncing. Bentuk ikan menyerupai cerutu dan apabila di lihat dari depan., maka tubuhnya menyerupai bentuk lingkaran yang sempurna. Contohnya : ikan Tuna (Thunnus allalunga), ikan tongkol hitam (Thumnus tonggol), ikan tongkol (Euthynnus affinis).ikan selar(Caranx mate),ikan kembung
8. Bentuk Tali
Ikan seperti ini bentuk tubuhnya menyerupai tali.
9. Bentuk Pita
Tubuh ikan seperti ini berbentuk pipih mendatar, memanjang dan hampir menyerupai pita. Contohnya : ikan layur (Trichiurus savala)
Selasa, 02 Agustus 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
3 komentar:
Blog ana tentang bentuk ikan ya?
terima kasih kak ats blog nya
saya menyukai blog ka2k yang mempermudah membuat tugas dari pak manda.
saya mhasiswa bdp 2011.
maen sini ke MSP At
www.zhemsp.co.cc
Posting Komentar
jangan lupa komentar blog ana ya.. :)